Asal Usul Trojan Horse


Di zaman cyber seperti sekarang ini, siapa sih yang tidak mengenal Trojan ? walaupun tidak mengenal, pasti pernah dengar atau bahkan pernah terserang virus Trojan. Trojan adalah sejenis virus yang dapat menyebabkan komputer kita dikendalikan oleh orang lain.Dengan kata lain Trojan ini adalah "penyusup" kedalam komputer kita.


Istilah Trojan Horse(Kuda Troya) berasal dari mitologi Yunani yaitu pada saat terjadinya perang Troya. Dalam peperangan tersebut, pasukan Yunani melawan pasukan kerajaan Troya. Pada saat itu pasukan Yunani telah mengepung kota Troya selama lebih dari 10 tahun. Namun, karena pasukan Troya cukup tangguh maka pasukkan Yunani sulit untuk mengalahkannya. Setelah sekian berpikir bagaimana cara menaklukkannya maka pasukkan Yunani membuat sebuah strategi dengan membuat sebuah kuda raksasa yang terbuat dari kayu. Kuda ini sangat besar dan berongga sehingga pasukkan Yunani bisa masuk kedalamnya. Pasukkan Yunani pura2 mundur dan memberikan kuda kayu raksasa tersebut sebagai hadiah. Dengan bantuan dari seorang spionase Yunani bernama Sinon, penduduk kota Troya berhasil diyakinkan untuk menerima kuda raksasa tersebut dan memasukkanya kedalam kota. Pada malam harinya, pasukkan Yunani yang didalam kuda tadi keluar kemudian membuka gerbang kota Troya dan diserang. Dengan cara tersebut kota Troya dapat dikuasai oleh Yunani.
Licik memang, tapi cara ini cukup ampuh untuk menaklukan musuh.

Kisah mitologi tadi telah mengilhami para crecker untuk menciptakan "penyusup" ke Sistem komputer orang lain yang disebut dengan Trojan Horse.

sumber :leolahi.blogspot.com

Comments

Popular posts from this blog

Trigonometri Dasar

Scyphozoa - Phylum Coelenterata

Minyak Bumi - Kimia 10 SMA